Rabu, 04 Januari 2012

BAB 1 RUANG LINGKUP BISNIS


BAB  1 RUANG LINGKUP BISNIS
PENGERTIAN BISNIS
Bisnis dalam arti luas adalah istilah umum yang menggambarkan semua aktifitas dan institusi yang memproduksi barang & jasa dalam kehidupansehari-hari
 Menurut Huat TChwee,1990 bisnis sebagai suatu sistem yang memproduksi barang dan jasa untukmemuaskan kebutuhan masyarakat
Bisnis merupakan suatu organisasi yang menyediakan barang atau jasa yangbertujuan untuk mendapatkan keuntungan [Griffin & Ebert]
Sedangkan menurut Mahmud Machfoedz bisnis adalah usaha perdagangan yang dilakukan oleh sekelompok orang yang terorganisasi untuk mendapatkan laba dengan memproduksi barang atau menjual jasa untuk memenuhi kebutuhan konsumen pada tingkat keuntungan tertentu.
JENIS-JENIS BISNIS
MONOPOLI
Monopoli menunjukkan suatu kondisi dimana dalam suatu pasar hanya ada satu penjual.Penjual tersebut adalah satu-satunya produsen dalam industri.Penjual juga dapat menentukan harga dalam industri tersebut.Dipasar tersebut tidak ada persaingan,karena produk hanya dikuasai oleh monopolis.Sehingga untuk memasuki pangsa pasar ini sangat lah sulit,karena rintangan cukup kuat.Contoh pasar monopoli adalah perusahaan-perusahaan milik Negara seperti PAM,PLN,PT.TELKOM.

MONOPSONI
Monopsoni adalah bentuk pasar dengan pembeli tunggal dan banyak penjual.Di pasar ini pembeli sebagai penentu harga.Persaingan di pasar ini sangat kuat karena banyak produsen mempunyai bentuk barang yang sama,sedangkan pembeli lebih sedikit dibandingkan jumlah penjual.Promosi sangat dibutuhkan di pasar ini.

OLIGOPSONI
Kondisi pasar oligopsoni adalah terdapat banyak beberapa pembeli (lebih banyak dibanding pada pasar monopsoni) dan penjual yang banyak. Keadaan dimana dua atau lebih pelaku usaha menguasai penerimaan pasokan atau menjadi pembeli tunggal atas barang dan/atau jasa dalam suatu pasar komoditas.

OLIGOPOLI
Pada pasar ini terdapat beberapa perusahaan yang mendominasi pasar secara umum.Ada produsen yang menawarkan produk yang berbeda ada pula yang menawarkan produk yang sama dengan fitur yang berbeda.Persaingan sangat kuat,dan rintangan untuk masuk kepasar ini sangat kuat sehingga promosi sangat di perlukan..Dibutuhkan investasi yang besar untuk masuk kepasar ini.Bila terjadi perang harga di pasar ini konsumen akan sangat diuntungkan.


TUJUAN KEBIJAKAN BISNIS
·         Melindungi usaha kecil dan menengah.
Kebijakan bisnis dibuat untuk melindungi usaha kecil dan menengah, karena mayoritas bisnis di Negara kita ini di dominasi oleh usaha-usaha menengah ke atas. Kebijakan ini berguna u ntuk mencegah usaha kecil tersingkir dan tidak mempunyai lahan atau wilayah berusaha. Padahal justru usaha kecil ini yang perlu dikembangkan sehingga bisa menjadi lebih besar dan mempunnyai daya saing.
·         Melindungi lingkungan hidup sekitarnya.
Melakukan bisnis atau usaha di Negara kita ini memiliki aturan, dan itu diharuskan. Aturan tersebut antara lain adalah tujuannya untuk tidak merusak atau memberi dampak negative kepada lingkungan hidup sekitar wilayah tempat usaha tersebut.Tidak dibenarkan jika membuang limbah ke tempat yang dimanfaatkan oleh penduduk sekitar, seperti sungai. Dengan adanya kebijakan ini, maka para pebisnis juga akan meminimalisasikan dampak negative yang nantinya akan berimbas kepada penduduk dan lingkungan hidup sekitarnya.
·         Melindungi konsumen.
Bisnis yang baik adalah usaha bisnis yang mementingkan pelayanan kepada konsumen. Konsumen adalah raja yang perlu dilindungi. Konsumen jangan sampai dirugikan atau dikecewakan oleh karena mengkonsumsi jasa atau barang yang diproduksi dari para pebisnis tersebut. Segala yang diberikan kepada konsumen haruslah yang terbaik dan pelayannya pun harus prima. Jika konsumen merasa dilindungi dan mendapatkan yang terbaik dari para pebisnis tersebut, konsumen tidak segan-segan bekerja sama kembali.
·         Pendapatan pemerintah.
Banyaknya bisnis yang beroperasi di Negara kita ini tentunya juga memberikan keuntungan bagi Negara kita juga. Bisnis yang beroperassi memiliki kewajiban untuk membayar pajak kepada pemerintah. Inilah yang sering kita sebut dengan devisa. Semakin banyak untung/laba yang diperoleh suatu uasaha bisnis, semakin besar pula ia harus membayar pajak Negara demikian sebaliknya. Devisa yang diperoleh tersebut digunakan lagi oleh pemerintah untuk melakukan pembangunan di tiap-tiap wilayah di Negara kita ini. Namun sering terjadi penyelewengan terhadap uang yang seharusnya menjadi hak rakyat ini ( korupsi ).






Sistem Perekonomian
Sistem ekonomi adalah suatu susunan dari unsur-unsur ekonomi yang saling berhbungan dan bekerja secara bersama-sama sebagai suatu kesatuan untuk mencapai tujuan tertentu.

Jenis-jenis sistem perekonomian
1.       Sistem Ekonomi Tradisional
Biasanya sistem ini masih dilakukuan oleh masyarakat primitif/tradisional.
Segala aspek kehidupan dan perilaku diatur oleh tradisi.Dalam sistem ini teknologi produksi sangat rendah,keperluan hidup terbatas.Hasil(output) dalam sistem ini tidak ditentukan oleh perhitungan masa mendatang tetapi pedomannya pada masa lalu.Tujuan sistem ini untuk mempertahankan yang sudah ada,bukan untuk menciptakan yang baru.
        Karena masyarakat tradisional sulit menerima pembaharuan,maka perubahan produksi/konsumsi hampir tidak ada.Tujuan utama sistem ini adalah mempertahankan norma-norma yang sudah ada.
2.       Sistem Ekonomi Komando(Terpusat)
Ciri-ciri system ekonomi komando:
·         Jumlah dan jenis barang yang harus diproduksi ditentukan oleh pemerintah.
·         Pemerintah mengatur dan merencanakan alternative penggunaan faktor produksi.
·         Biasanya dibentuk badan perencana ekonomi terpusat pada system ini.
·         Sistem ini memungkinkan pemerintah untuk menyusun dan menyelenggarakan program-program besar dan bersifat missal.
·         Pemerintah mempunyai kekuasaan besar terhadap faktor-faktor produksi.
·         Seluruh kegiatan ekonomi diatur dan dikendalikan oleh pemerintah.
Kelebihan system ekonomi komando:
·         Pemerintah bertanggung jawab penuh terhadap perekonomian.
·         Mudahnya mencapai pemerataan pendapatan dan pengendalian harga.
·         Mudahnya menemukan dan melaksanakan produksi dan distribusi barang.
·         Pengangguran dapat dieliminasi.
Kekurangan system ekonomi komando:
·         Kreatifitas masyarakat kurang berkembang
·         Hak milik perorangan tidak di akui





3.      Sistem Ekonomi Pasar
Sering disebut system ekonomi liberal (bebas).
“Kemakmuran bangsa akan terjamin jika setiap orang diberikan untuk menentukan sendiri apa,berapa,dimana dan bagaimana melakukan kegiatan ekonomi”(Adam Smith,The Wealhof Nations).
Kelebihan system ekonomi pasar:
·         Kebebasan memilih alat produksi dan modal
·         Kebebasan berusaha,memilih pekerjaan,menentukan konsumsi
·         Keinginan setiap anggota masyarakat untuk memaksimalkan hasil yang diperoleh dan mengefisienkan penggunaan faktor produksi.
Kekurangan system ekonomi pasar:
·         Terjadi persaingan yang tidak sehat
·         Distribusi pendapatan dan kekayaan yang sangat tidak merata
·         Timbul eksternalisasi/dampak imbasan

4.      Sistem Ekonomi Campuran
Sistem ini ditandai dengan keikutsertaan pemerintah dalam hal penentuan cara-cara mengatasi masalah-masalah ekonomi yang dihadapi masyarakat dan campur tangan tersebut tidak menghapuskan kegiatan-kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh pihak swasta.
Kelebihan system ekonomi campuran:
·         Faktor-faktor produksi dapat digunakan dengan efisien dan pada tempatnya.
·         Distribusi pendapatan menjadi lebih merata.








KESEMPATAN BISNIS / USAHA
Wirausahawan menciptakan sebuah bisnis baru dalam menghadapi risiko dan ketidakpastian untuk tujuan mencapai keuntungan dan pertumbuhan dengan mengidentifikasi peluang signifikan dan sumber daya yang diperlukan. wirausahawan sebagai "orang yang pandai atau berbakat mengenali produk baru, menyusun cara baru dalam berproduksi, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, mengatur permodalan operasinya, serta memasarkannya.
Sedangkan, Louis Jacques Filion menggambarkan wirausahawan sebagai orang yang imajinatif, yang ditandai dengan kemampuannya dalam menetapkan sasaran serta dapat mencapai sasaran-sasaran itu. Ia juga memiliki kesadaran tinggi untuk menemukan peluang-peluang dan membuat keputusan. Persamaannya dari pengertian - pengertian tersebut yaitu wirausahawan memiliki dan mampu berpikir kreatif-imajinatif, melihat peluang dan membuat bisnis baru.
Seorang wirausahawan adalah seorang manajer, tetapi melakukan kegiatan tambahan yang tidak dilakukan semua manajer. Manajer bekerja dalam hierarki manajemen yang lebih formal, dengan kewenangan dan tanggung jawab yang didefinisikan secara jelas sedangkan pengusaha menggunakan jaringan daripada dari kewenangan formal.
Di Indonesia,pemerintah berusaha untuk meningkatkan jumlah wirausaha supaya roda perekonomian dapat berputar dengan baik.Pemerintah merencanakan uuntuk mewujudkan 7.280.000 pengusaha kecil yang mandiri,maju,memiliki daya saing tinggi dan 50.000 pengusaha kecil yang ditingkatkan statusnya menjadi pengusaha menengah.
Wirausaha mempunyai kontribusi tinggi terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia

UNSUR-UNSUR PENTING DALAM AKTIVITAS EKONOMI

·         Keinginan Manusia
·         Faktor-Faktor produksi
               Ex:modal,tenaga kerja,sumber daya alam,keahlian
·         Cara-cara produksi





HAKIKAT BISNIS

          Hakikat Bisnis Adalah Kebutuhan Manusia yang berupa barang dan jasa yang harus terpenuhi kebutuhannya dengan usaha mendapatkan alat pembayarannya yaitu uang atau tukar-menukar barang (barter) yang saling menguntungkan antar kedua belah pihak.
    Seorang bisnisman atau wirausahawan akan melihat kebutuhan masyarakat lingkungannya.Upaya ini merupakan proses mengidentifikasipotensi bsnis, bahkan dalam hal ini biasanya diikuti dengan perkiraan atau antisipasi atas pertumbuhan potensi pasar tersebut di masa datang. Disamping itu juga akan memperhitungkan adanya persaingan yang timbul dari pengusaha lain yang juga bergerak dalam melayani kebutuhan pasar yang sejenis.
Disisi lain pengusaha haruslah memikirkan tersedianya sumber daya serta sumber dana besrta dengan cara yang sebaik-baiknya guna melayani kebutuhan pasar tersebut dengan memproduksikan dan menyajikan barang dan jasa yang dihasilkan itu kepada masyarakat, kelebihan hasil di ongkosnya itulah yang merupakan laba atau keuntungan.

MENGAPA BELAJAR BISNIS

    Bisnis merupakan ilmu yang sangat diperlukan demi tercapainya kepuasan hidup manusia.Banyak kesuksesan yang dapat di raih dalam bidang  bisnis,pada awalnya manusia memulai dari sebuah peluang bisnis sehingga dapat dicapainya kesuksesan di bidang-bidang yang lain.Dapat dikatakan bisnis merupakan sebuah investasi manusia dalam hidupnya,sehingga tercapainya kebahagiaan atau kepuasan hidup.Setiap hal yang terdapat dalam lingkungan bisnis merupakan hal yang dapat dimanfaatkan untuk mencapai keuntungan.
Bisnis juga akan mengajari kita menghapai sebuah pertarungan dann masalah-masalah yang tidak biasa sehingga melatih kita untuk mengembangkan potensi berfikir yang lebih luas untuk memecahkan segala masalah.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar